Tim Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare diapresiasi atas kinerjanya dalam menangani kebersihan dan persampahan.
Gerak cepat dan tanggap terhadap laporan masyarakat dipuji mulai dari aparat pemerintahan hingga masyarakat umum.
“Terima kasih Pak Kadis beserta tim dari DLH atas bantuan pengerukan selokan di Kelurahan Ujung Baru,” ujar Lurah Ujung Baru Parepare, Andi Nurpati usai Tim Kebersihan DLH mengeruk selokan di wilayahnya.
Wilayah Kelurahan Kampung Pisang, Kecamatan Soreang, Parepare, juga tidak luput dari laporan permintaan untuk pengerukan selokan.
Mohon dapat membantu kami mengeruk drainase buntu yang mengakibatkan tergenangnya air di dalam rumah warga. Biasanya setelah hujan reda air pun ikut surut namun karena drainase tersumbat total maka air tergenang di rumah-rumah warga,” pinta Lurah Kampung Pisang, Darlan.
Laporan masyarakat direspons cepat DLH Parepare. Kepala Bidang Kebersihan dan Persampahan DLH Parepare, Muh Yusuf Azis mengaku, sudah menjadwalkan untuk pengerukan drainase di sejumlah wilayah di Parepare. “Terima kasih atas informasinya Pak Lurah, Insya Allah sudah kami jadwalkan,” kata Yusuf Azis.
Tidak hanya pengerukan selokan, laporan pengangkutan sampah dan kebersihan juga direspons cepat. “Terima kasih tim kebersihan DLH, sampah di Jalan Kesuma, depan Masjid Arrazaq Kelurahan Kampung Baru sudah diangkut,” kata warga Kampung Baru.(adv)