KELASTER.COM,Makassar – 26 April 2021 – Sebanyak 600 karton berisi 14.400 pcs Air Minum Wakaf (AMW) dengan kemasan botol 600 ml siap minum akan didistribusikan di wilayah Indonesia Timur diantaranya Makassar, Palu dan Banjarmasin. Ribuan air minum wakaf tersebut tersimpan di Wakaf Distribution Center (WDC) Global Wakaf – Aksi Cepat Tanggap (GW ACT) Indonesia Timur yang berlokasi di Jl. Sultan Alauddin Kota Makassar.
Resmi diluncurkan sejak 2019, Air Minum Wakaf hasil produksi Lumbung Air Wakaf (LAW) milik Global Wakaf – Aksi Cepat Tanggap (GW ACT) telah didistribusikan di berbagai wilayah di Indonesia, adapun sumber dananya berasal dari wakaf masyarakat sehingga tidak diperjualbelikan melainkan dibagikan secara gratis untuk seluruh masyarakat yang membutuhkan.
Nantinya air minum wakaf tersebut akan didistribusikan secara bertahap ke berbagai institusi pemerintah, masjid, ormas, sekolah, hingga pesantren, sehingga menjadi pelepas dahaga bagi mereka yang sedang berpuasa. Tak hanya di Makassar, sasaran implementasi air minum wakaf ini juga menyasar daerah Sulawesi Tengah hingga ke Kalimantan Selatan.
Saat ditemui dikantornya, Firman selaku Tim Program GW ACT Indonesia Timur mengatakan bahwa tim nya telah melakukan pendistribusian air minum wakaf untuk tahap awal pada Minggu (25/04) kemarin.
“Fokus utama lokasi pendistribusian air minum adalah masjid, pesantren, sekolah madrasah, kantor kepolisian dan mabes TNI. Pada Ahad 25/4 kemarin, untuk tahap awal, kami telah mendistribusikan sebanyak 30 karton air di wilayah Kota Makassar diantaranya Masjid Jenderal Sudirman, Masjid Mardhiyyah, Masjid Gubernur Sulsel, Masjid Immim, Polrestabes Makassar dan Polres Pelabuhan Makassar. Harapannya, semoga air minum wakaf ini bisa menunjang kebutuhan bagi mereka yang berpuasa.” ujarnya
Firman juga menambahkan, dipilihnya kantor kepolisian dan mabes TNI sebagai lokasi implementasi agar terciptanya sinergitas antara ACT, TNI dan Polri sebagai pihak yang menjaga keamanan masyarakat dan kedaulatan Indonesia.
“Seperti yang kita ketahui bersama, TNI dan Polri merupakan elemen penting bangsa untuk melindungi keamanan masyarakat dan kedaulatan Negara Republik Indonesia. Kami dari ACT wajib mendukung pihak TNI dan Polri dalam melakukan hal tersebut, salah satunya dengan mendistribusikan air minum wakaf di kantor kepolisian dan juga mabes TNI.” Tambahnya
Hadirnya Air Minum Wakaf yang diinisiasi oleh GW ACT ini diharapkan menjadi komoditas non komersial yang bisa dinikmati siapa saja secara gratis untuk masyarakat luas. Dan sebagai edukasi bahwa wakaf tak hanya berupa tanah atau bangunan tetapi bisa diproduktifkan sehingga menghasilkan produk seperti Air Minum Wakaf.
Walaupun saat ini Air Minum Wakaf masih belum bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia karena Lumbung Air Wakaf yang beroperasi masih sedikit. Untuk itu, GW ACT mengajak sahabat dermawan yang ingin berpartisipasi dalam gerakan Lumbung Air Wakaf ini, dapat menyalurkan bantuannya melalui rekening Yayasan Global Wakaf di BNI Syariah # 66 0000 837 atau Mandiri # 127 000 798 7843 dengan melampirkan konfirmasi bukti transfer via whatsapp ke nomor 0821 9224 1414 atau datang langsung ke kantor ACT Sulsel yang berlokasi di Jl. Sultan Alauddin Plaza Ruko BB No.11 Kota Makassar, Untuk informasi dapat menghubungi 0411 898 6113 / 0821 9224 1414 atau follow akun Instagram @act_sulsel untuk mendapatkan informasi terkini dunia kemanusiaan lainnya. (Rls)