Home Berita D’B3 Voice Fisip Unhas Raih Emas di World Virtual Choir Festival 2021

D’B3 Voice Fisip Unhas Raih Emas di World Virtual Choir Festival 2021

by Saleh

KELASTER.COM,MAKASSAR – Prestasi membanggakan diraih oleh Paduan Suara D’B3 Voice yang merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin. UKM D’B3 Voice berhasil memperoleh medali emas dalam ajang The 3rd World Virtual Choir Festival 2021 yang diselenggarakan oleh Bandung Choral Society. Pengumuman lomba sendiri telah terlaksana pada Jumat (07/05).

Melalui wawancara pada Senin (10/05) bersama Marie Claire Makatita selaku ketua D’B3 Voice Periode 2021-2022 menyampaikan rasa bangga dan syukurnya atas capaian yang diraih dalam ajang internasional bergengsi tersebut. Dirinya menjelaskan, paduan suara D’B3 Voice telah cukup lama tidak mengikuti kompetisi paduan suara. Sehingga, saat kompetisi tersebut dibuka kemudian diputuskan dan dipandang perlu untuk kembali membuat cerita dan pengalaman serta prestasi yang baru.

“Ini kali pertama D’B3 Voice mengikuti perlombaan selama pandemi dengan konsep virtual. Tantangannya ada pada penyusunan konsep penampilan. Kompetisi virtual memerlukan kreatifitas yang lebih agar penampilan berupa video dan audio ini dapat dikemas menarik dan memiliki kualitas yang baik,” jelas Maria.

Melalui kompetisi seperti ini, Maria berharap akan semakin meningkatkan motivasi untuk terus berkarya dan menghadirkan penampilan indah dan berkualitas yang tidak hanya dapat membanggakan diri sendiri maupun UKM, tapi juga Unhas sebagai almamater.

Virtual Choir Event merupakan bentuk inisiatif dari Bandung Choral Society yang melihat pandemi Covid-19 membatasi ruang gerak paduan suara. Sehingga, dengan pertimbangan tersebut kembali dihadirkan dengan konsep virtual dan diikuti oleh 18 negara. Dalam ajang tersebut, D’B3 Voice mempersembahkan lagu dari Sulawesi Selatan berjudul Ma’rencong-rencong.(rls/ilo)

About The Author

Related Articles

Leave a Comment