Home Berita KKN UNHAS MANGGALA 4 GEL. 106 “PENYULUHAN MENYIKAT GIGI YANG BAIK DAN BENAR DI TPA BORONG, KECAMATAN MANGGALA

KKN UNHAS MANGGALA 4 GEL. 106 “PENYULUHAN MENYIKAT GIGI YANG BAIK DAN BENAR DI TPA BORONG, KECAMATAN MANGGALA

by Saleh

KELASTER.COM,MAKASSAR – Kuliah kerja nyata Universitas Hasanuddin gel. 106 wilayah manggala melakukan edukasi terkait cara menyikat gigi yang baik dan benar.
Edukasi ini dilakukan di salah satu kediaman tempat belajar mengaji, yang dihadiri oleh 30 peserta yaitu anak anak yang belajar mengaji di kediaman tersebut.
Adapun edukasi ini dirangkaikan dengan tata cara memakai masker yang baik dan benar. Kegiatan ini turut juga dihadiri oleh masyarakat yang berada di lokasi berlangsungnya penyuluhan ini.
Kegiatan yang dicanangkan oleh salah satu mahasiswa kkn unhas ini, bertujuan untuk mengedukasi para adik adik sedari dini, agar kiranya sadar dengan bahaya menggosok gigi yang tidak sesuai dengan ketentuan yang ada. Seperti yang kita ketahui sekarang bahwasannya merawat gigi tidak sedari dini akan berdampak ketika adik adik tersebut beranjak ke remaja menuju dewasa.
Salah satu mahasiswa KKN Unhas gel 106 wilayah manggala Andi Adinda yang melakukan penyuluhan secara langsung mengatakan kegiatan ini sangat penting untuk anak-anak supaya mereka memahami dan tahu bagaimana, dan kapan menyikat gigi yang baik dan benar. Maka dari itu kegiatan ini dilaksanakan secara santai dan riang agar para murid yang belajar mengaji tersebut merasa senang.
“Penyuluhan ini perlu diadakan karena kurangnya pemahaman tentang menyikat gigi yang baik dan benar. Adanya penyuluhan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran sejak dini untuk membiasakan menyikat gigi yang dan benar.” Ujar Andi Adinda
Antusias para murid terlihat tinggi ketika mereka mempraktikkan secara langsung menyikat gigi yang baik dan benar. Selama proses menyikat gigi yang baik dan benar, langkah-langkah nya yang benar dikemas menjadi lagu. Penggunaan lagu anak-anak selain mengakrabkan merwka, juga agar cepat dihafal bagaimana menyikat gigi yang baik dan benar, sehingga kebiasaan menyikat gigi yang baik dan benar menjadi kebiasaan yang menyenangkan. Ditambah lagi adanya pembagian 1 set sikat gigi dan odol gratis yang membuat para murid lebih semangat.
Harapannya, setelah penyuluhan menyikat gigi yang baik dan benar para murid lebih rajin dan menyadari akan pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut agar terhindar dari penyakit.

About The Author

Related Articles

Leave a Comment