KELASTER.COM, MAKASSAR – Semangat kebersamaan dan sportivitas memenuhi kawasan JK Arenatorium Universitas Hasanuddin, Sabtu pagi (05/04/2025), saat ratusan alumni Teknik Unhas mengikuti rangkaian acara Fun Run dan Pasapeda dalam rangka Reuni Nasional IKATEK Unhas 2025.
Dari yang muda hingga yang sudah lama meninggalkan bangku kuliah, para alumni dari berbagai angkatan bahkan dari luar negeri turut meramaikan kegiatan ini. Mereka tampil seragam dengan pakaian olahraga merah-hitam, siap menempuh jalur Fun Run sejauh 5 kilometer dan Pasapeda sejauh 14 kilometer, mengelilingi area kampus Unhas Tamalanrea yang rindang dan penuh kenangan.
Koordinator Fun Run, Riyandi Janwar, menyebut kegiatan ini sebagai bagian dari agenda Halal bi Halal IKATEK Unhas tahun ini, dengan Ikatan Alumni Geologi sebagai penyelenggara.
“Karena ini Fun Run, jadi jaraknya 5 kilometer saja, cukup untuk olahraga ringan sambil menikmati suasana kampus,” ujar Riyandi.
Tak kalah antusias, Ketua Panitia HBH IKATEK Unhas 2025, Dedy Irfan, menyampaikan bahwa tahun ini variasi olahraga yang digelar lebih banyak dibanding sebelumnya.
“Ada tambahan cabang seperti catur dan tamiya, selain mini soccer, badminton, dan tenis lapangan. Puncaknya masih akan berlanjut malam nanti,” katanya.
Di antara peserta Fun Run, Henny alumni Teknik angkatan 1996, menjadi yang pertama mencapai garis akhir. Ia mengaku sangat menikmati acara ini.
“Luar biasa seru! Kalau anak Teknik yang bikin acara, pasti ramai dan solid. Apalagi larinya ditemani suasana kampus yang adem dan penuh memori,” ungkapnya sambil tersenyum.
Tak hanya olahraga, momen ini juga diisi dengan senam bersama, pembagian doorprize, serta berbagai lomba seru lainnya. Reuni Nasional IKATEK Unhas 2025 bukan sekadar ajang temu kangen, tapi juga wadah memperkuat sinergi antaralumni dalam berkontribusi untuk almamater dan bangsa.