Home Pariwisata Kunjungan Kakanwil Ditjen Imigrasi Sulsel ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare: Perkuat Kepemimpinan dan Layanan Publik

Kunjungan Kakanwil Ditjen Imigrasi Sulsel ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare: Perkuat Kepemimpinan dan Layanan Publik

Pelantikan ini bertujuan untuk memperkenalkan Kantor Imigrasi Kelas II TPI  Parepare serta memberikan efek domino terhadap perekonomian Parepare, Dengan dilantiknya 31 pejabat di Parepare, mereka setidaknya akan menginap dan berbelanja di kota ini, sehingga berdampak positif terhadap perekonomian

by Administrator

KELASTER.COM, – Parepare, 19 Maret 2025 – Kantor Imigrasi Kelas II Parepare pada hari Rabu, 19 Maret 2025, menerima kunjungan kerja dari Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Sulawesi Selatan, Friece Sumolang, S.H., M.H. Kunjungan kerja ini memiliki agenda yang cukup padat dengan tiga kegiatan utama yang berlangsung sepanjang hari.

Agenda pertama dimulai dengan arahan dari Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sulawesi Selatan Bapak Friece Sumolang, S,H.M.H yang berlangsung pada pagi hari. Arahan ini bertujuan untuk memberikan panduan kerja khususnya Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare.

Setelah arahan, dilaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah Jabatan  Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi se-Sulawesi Selatan. Berikut adalah daftar pejabat yang dilantik:

  1. Ade Yanuar Ikbal, S.Kom., M.M. – Kepala Kantor Kelas II TPI Pare-Pare
  2. Mhd. Rahmad, S.H., M.M. – Kepala Seksi Pemeriksa IV Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  3. Andi Evita Maulina, S.E. – Kepala Sub Bagian Keuangan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  4. Raty Suciawati Syarief, S.H. – Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Umum Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  5. Nano Sumarno, S.H. – Kepala Seksi Intelijen Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  6. Andi Fachrul Hidayat Patunru, A.Md.Im., S.H., M.M. – Kepala Seksi Teknologi Informasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  7. Rio Pratama, S.H. – Kepala Seksi Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  8. Raden Putra Kusumaatmadja, A.Md.Im., S.H., M.M. – Kepala Seksi Pemeriksa I Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  9. Muh. Ikbal Bangsawan, S.H., M.M. – Kepala Seksi Pemeriksa II Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  10. Ruben Anderson, A.Md.Im., S.E., M.M. – Kepala Seksi Pemeriksa III Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  11. Pangestu Kusuma Ardi, S.H., M.M. – Kepala Seksi Dokumen Perjalanan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  12. Hijrana Rahim, S.H. – Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare
  13. Musa Renden, A.Md. – Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  14. Junadi Santalia, S.H. – Kepala Seksi Lalu Lintas dan Status Keimigrasian Kantor Kelas II Non TPI Palopo
  15. Yulius Lilingan, S.P., M.H. – Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  16. Syiradjuddin, S.H., M.M. – Kepala Seksi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  17. Ahmad Thahir Nur, S.H. – Kepala Sub Bagian Tata Usaha Rumah Detensi Imigrasi Makassar
  18. Anggi Adriyudo, A.Md.Im., S.H., M.H. – Kepala Seksi Izin Tinggal Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  19. Albakri Nurdin, S.H. – Kepala Seksi Keamanan dan Ketertiban Rumah Detensi Imigrasi Makassar
  20. Rostati, S.Sos., M.H. – Kepala Seksi Registrasi, Administrasi, dan Pelaporan Rumah Detensi Imigrasi Makassar
  21. Bagus Dwi Putra, S.Kom. – Kepala Seksi Informasi dan Komunikasi Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Makassar
  22. Hendra Saputra, S.H. – Kepala Subseksi Dokumen Perjalanan Kantor Imigrasi Kelas II Palopo
  23. Nurlinda Alla, S.E., M.I.Kom. – Kepala Subseksi Teknologi Informasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare
  24. Ahmad Nasri, S.Kom., S.H. – Kepala Subseksi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  25. Andi Nina Mutmainnah, S.Tr.Im. – Kepala Subseksi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare
  26. Akhsan Nizar, A.Md.Im., S.H. – Kepala Subseksi Izin Tinggal Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  27. Fuad Anshary, S.H., M.H. – Kepala Subseksi Izin Tinggal Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare
  28. Heru Dwi Mulyawan, S.H., M.M. – Kepala Subseksi Intelijen Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  29. Isma Arwini, S.H. – Kepala Urusan Umum Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  30. Andi Nurul Syamsu P Irawan, S.E. – Kepala Urusan Kepegawaian Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo
  31. Nurintan Arifin, S.E. – Kepala Urusan Keuangan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Palopo

Acara pelantikan ini menandai komitmen Ditjen Wilayah Sulawesi  dalam memperkuat struktur kepemimpinan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sulawesi Selatan, Bapak Friece Simolang, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pelantikan ini telah direncanakan jauh sebelumnya.

Pelantikan ini bertujuan untuk memperkenalkan Kantor Imigrasi Kelas II TPI  Parepare serta memberikan efek domino terhadap perekonomian Parepare, Dengan dilantiknya 31 pejabat di Parepare, mereka setidaknya akan menginap dan berbelanja di kota ini, sehingga berdampak positif terhadap perekonomian,” ujarnya.

Sebelum menutup wawancara dengan awak media, ia menambahkan bahwa layanan aduan tetap tersedia selama libur Hari Raya melalui nomor 0811-4125-555 bagi masyarakat yang ingin melaporkan aktivitas keimigrasian yang mencurigakan.”

Sebagai agenda penutup, kegiatan hari ini diakhiri dengan Safari Ramadan, dalam kesempatan ini, Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sulawesi Selatan Friece Sumolang S,H, M.H,  juga menyampaikan pesan-pesan penting terkait dengan peran Imigrasi diwilayah Sulawesi Selatan  dalam mendukung pelayanan publik yang lebih baik.

Kunjungan ini diharapkan dapat membawa dampak positif dalam peningkatan kualitas layanan serta mempererat koordinasi antara kantor-kantor Imigrasi di Sulawesi Selatan.(wm)

Related Articles